KANDUNGAN DAN MANFAAT JAMBU AIR

Jambu Air - Siapa sih yang enggak kenal sama buah yang satu ini, buah ini sering banget muncul di gerobak mamang yang jualan petis itu looh , hehehe... warnanya merah, kecil, mengandung banyak air, manis kalau sudah matang, iyaaaaa "jambu air", jambu air berasal dari Asia Tenggara memiliki beragam sebutan khususnya di Indonesia seperti di Sulawesi Utara terkenal dengan sebutan Jambu Aiea atau Kumas, Selawesi Selatan dinamakan Jambu Waelo dan di sebut juga Jambu Kancing untuk jenis yang lebih kecil.  Berdasarkan ukurannya, jambu air terbagi dalam dua kelompok, yakni Syzgium quaeum (jambu air kecil) dan Syzgium samarangense (jambu air besar). Jambu air yang termasuk dalam Syzgium quaeum (jambu air kecil) adalah jambu air camplong, air kancing, mawar atau keraton, baron, lonceng, manalagi, dan masih banyak lagi.Sedangkan yang termasuk dalam Syzgium samarangense (jambu air besar) antara lain jambu air lilin, air apel, cincalo, dan jambu air kaget.

Kandungan dalam 100 g jambu air

  • Water 93 g
  • Energy 25 kcal
  • Energy 105 kj
  • Protein 0.6 g
  • Total lipid (fat) 0.3 g
  • Ash 0.4 g
  • Carbohydrate 5.7 g
  • Calcium, Ca 29 mg
  • Iron, Fe 0.07 mg
  • Magnesium, Mg 5 mg
  • Phosphorus, P 8 mg
  • Potassium, K 123 mg
  • Zinc, Zn 0.06 mg
  • Copper, Cu 0.016 mg
  • Manganese, Mn 0.029 mg
  • Vitamin C, 22.3 mg
  • Thiamin 0.02 mg
  • Riboflavin 0.03 mg
  • Niacin 0.8 mg
  • Vitamin A, RAE 17 mcg_RAE
  • Jambu Air juga mengandung: protein, zat besi, kalsium, fosfor, asam sitrat dan asam sulfurik.

Manfaat Jambu Air untuk Kesehatan

  1. Melancarkan pencernaan
    Dengan serat dan mineral yang tinggi dalam buah jambu air maka sangat cocok bagi yang sedang melakukan diet sehingga efektif untuk melancarkan pencernaan
  2. Mengurangi dehidrasi
    Salah satunya adalah kandungan mineral yang cukup tinggi membantu mencukupi cairan dalam tubuh sehingga dapat mencegah penyakit batu ginjal dengan cara membersihkan ginjal dari asam urine dan urea
  3. Sebagai Imun tubuh
    Buah jambu air mempunyai kandungan vitamin A yang dapat membantu menyeimbangkan imun (kekebalan) tubuh serta memperkuat fungsi sel darah putih dan juga yang lebih di kenal dari vitamin A adalah menjaga kesehatan mata
  4. Antioksidan
    Kandungan vitamin C dalam buah jambu air berperan penting untuk memperbaiki jaringan sel-sel tubuh yang rusak khususnya sebagai perawatan kulit, menjadikan kulit tampak lebih segar dan peredaran darah lancar.

Manfaat Jambu air untuk ibu hamil

Jambu Air sangat bermanfaat untuk ibu hamil karena angka kecukupan gizi vitamin A pada usia 0-9 tahun berkisar antara 3.000 – 4.000 SI, sedangkan ketika menginjak dewasa meningkat menjadi 5.000 – 7.000 Si. Seorang ibu Hamil membutuhkan tambahan asupan vitamin A sebesar 3.500 Si. Dengan demikian, konsumsi minimal 1 kg jambu air setiap hari dapat membantu asupan vitamin A dalam tubuh ibu hamil.

Demikianlah ulasan tentang manfaat jambu air, semoga bermanfaat dan baca juga tentang kandungan gizi buah kurma dan manfaat buah bluberi



ads

TAGS: